Nebe – Fransiskus Meru (60), warga Desa Nebe tewas dibunuh pelaku inisial UU (49) di kebun sengketa, Desa Nebe, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka pada Jumat (6/11/2020) sekira pukul 07.00 Wita.
Fransiskus dibunuh dengan cara ditebas lehernya, hingga kepala terpisah dari tubuh.
Berdasarkan informasi yang dihimpun BentaraNet dari pihak Kepolisian Resor (Polres Sikka), pelaku mengaku menaruh dendam terhadap korban yang masih memiliki hubungan keluarga karena merebut tanah pusaka miliknya.
Pelaku juga mengakui sudah lama berencana membunuh korban. Kejadian bermula saat pelaku yang sudah berencana membunuh korban, pergi di kebun korban atau tempat kejadian perkara (TKP) untuk mencari korban dengan membawa sebilah parang.
Setelah pelaku tiba di kebun tersebut, pelaku melihat korban sedang memberi makan babi milik korban, lalu pelaku memanggil korban. Melihat pelaku, korban langsung mengambil langkah seribu dan dikejar korban.
Namun nahas, pelaku langsung mengayunkan parangnya satu kali dan mengenai kepala korban, saat korban terjatuh. Pelaku mengayunkan lagi parangnya satu kali ke arah leher korban hingga putus.
Akibat kejadian tersebut leher korban putus dan meninggal dunia di TKP.
Selanjutnya pelaku kembali ke rumahnya yang berjarak sekitar 2 KM, mencuci tangan dan mengganti pakaian lalu langsung menuju Pol Sub Sektor Nebe untuk menyerahkan diri dengan membawa barang bukti berupa sebilah parang.
Tim Identifikasi Polres Sikka yang dipimpin langsung Kasat Reskrim Polres Sikka, Iptu Aga Septian didampingi Kapolsek Waigete, Ipda Razes P Manurung, Paur Identifikasi Polres Sikka, Kristoforus Suri dan anggota langsung melakukan olah TKP.
Kapolsek Waigete, Ipda Razes P Manurung mengimbau keluarga korban agar tidak melakukan tindakan di luar tindakan hukum karena masalah ini ditangani pihak kepolisian.
“Masalah ini diserahkan kepada pihak Pores Sikka untuk dapat memprosesnya secara hukum dan keluarga tidak boleh melakukan tindakan diluar tindakan hukum dan agar keluarga menjaga Kamtibmas di sekitar Desa Nebe,” kata Razes.
Pelaku saat ini diamankan di Rutan Polsek Waigete sementara korban disemayamkan di rumah duka tepatnya di Wairmitak, Desa Nebe, Kecamatan Talibura. (Red)