Mauponggo – Usai terkonfirmasi satu orang positif kasus suspek Covid-19 pertama di Kabupaten Nagekeo, terdapat belasan warga Kecamatan Mauponggo, Kabupaten Nagekeo harus menjalani isolasi mandiri karena mengalami kontak erat dengan pasien ke 19.
Kepala Puskesmas Mauponggo, Michael Eo, saat dikonfirmasi melalui telepon seluler, Selasa (3/11/2020), menjelaskan, Satgas Penangan Covid-19 Kabupaten Nagekeo telah melakukan penelusuran atau tracking terhadap warga yang mengalami kontak erat dengan pasien ke 19.
Hasilnya terdapat 18 warga mengalami kontak erat yakni 11 orang warga masyarakat dan 7 orang tenaga kesehatan.
“Mereka yang kontak erat saat ini telah karantina mandiri. Ada yang karantina di rumah dan juga ada yang karantina di Puskesmas,” ungkap dia.
“Semua yang kontak erat sudah dilakukan swab hari pertama dan akan dilanjutkan swab kedua. Kemudian spesimen swab-nya akan dikirim ke Kupang untuk pemeriksaan,” lanjutnya.
Untuk memastikan warga tidak terpapar Covid-19, tim satgas melakukan rapid test terhadap 139 warga dan hasilnya semuanya non reaktif.
139 warga ini akan kembali melakukan rapid test kedua yang diagendakan di hari ke 10 yakni pada tanggal 12 November yang akan datang.
“Warga diharapkan tetap mentaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Hal ini guna menjaga penyebaran covid-19 di tengah masyarakat,” pinta dia.