Larantuka – Anggota Fraksi PAN Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Flores Timur (DPRD Flotim), Muhamad Ikram Ratuloli, meminta Pemerintah Daerah Flores Timur (Pemda Flotim) serius menangani pencegahan dan penyebaran virus korona penyebab Covid-19.
Menurut, Ikram, di Flores Timur saat ini telah terjadi penambahan 11 jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19. Lebih mengejutkan lagi, dari penambahan tersebut, ada yang tertular melalui transmisi lokal.
“Flotim sudah bertambah 11 orang positif Covid-19 dan salah satunya itu seorang dokter yang bertugas di Puskesmas Waiwerang. Dokter tersebut sudah berkontak dengan para tenaga medis disana,” katanya pada, Sabtu (19/12/2020).
Sekretaris PAN DPD Flotim ini juga menyampaikan, dengan adanya kasus Covid-19 melalui transmisi lokal tersebut, Pemerintah Kabupaten Flores Timur dalam hal ini dan Gugus Tugas Percepatan Pencegahan dan Penanganan Covid-19 tidak boleh lengah.
“Pemerintah dan gugus tugas mesti serius. kita jangan lengah lagi dan segera mungkin koordinasikan tim gugus tugas dari Kabupaten hingga ke tingkatan kecamatan dan desa,” kata Ikram.
Ia menambahkan, setelah mendapat informasi tersebut, DPD PAN Flores Timur segera menuju ke Puskemas Waiwerang. Disana mereka menyerahkan Alat Pelindung Diri (APD), 50 pasang Alat Rapid Test, hand zanitiser, pelindung wajah dan masker.
“Tadi pagi saya ke sana menyerahkan peralatan kesehatan untuk memastikan kondisi mereka setelah salah satu petugas medis mereka terpapar Covid-19,” pungkasnya.